Konsep budidaya hidroponik secara modern dengan pemanfaatan teknologi kini mulai di kembangkan Universitas Sangga Buana YPKP, dalam era pandemic covid-19 ini dimana banyak perusahaan atau instansi-instansi merumahkan sebagian karyawannya, lain hal nya dengan USB-YPKP.
Selain memaksimalkan pemanfaatan lahan yang terbengkalai menjadi lahan yang produktif serta pemberdayaan para karyawan yang “terdampak” Pandemic Covid-19 ini lah yang melatar belakangi dibentuknya konsep budidaya hidroponik Universitas Sangga Buana YPKP.
Selain itu pengembangan program budidaya hidroponik di lingkungan USB-YPKP berguna untuk meningkatkan pengetahuan dan menambah keterampilan seluruh civitas akademika.
Sebagai informasi, Hidroponik merupakan suatu cara budidaya tanaman yang memanfaatkan air sebagai media penyerapan nutrisi tanpa menggunakan tanah.
Cara teknik ini mulai gencar dikembangkan karena sayuran hasil Hidroponik lebih sehat dan berkualitas.
Sistem budidaya modern dengan sistem kontrol aplikasi android dapat menjadi sebuah solusi dalam menghadapi permasalahan tersebut.
Rektor Universitas Sangga Buana YPKP, Dr. H. Asep Effendi mengajak civitas akademika USB-YPKP turut mendukung apa yang sedang dikembangkan pihak kampus dalam mensukseskan program budidaya hidroponik ini.
Ajakan tersebut disampaikan Rektor saat Peresmian sekaligus penyemaian pertama budidaya hidroponik USB-YPKP yang menghadirkan unsur Yayasan dan jajarannya beserta Struktural di tingkat Fakultas dan Direktorat, Rabu (11/11/2020).
Dr. H. Asep Effendi mengatakan konsep hidroponik ini memang cocok di daerah perkotaan dan sangat dibutuhkan ditengah kondisi pandemic Covid-19 guna membekali para karyawan dan pensiunan serta pihak-pihak yang terkena dampak untuk menjadi bekal keterampilannya.
“Teknik Hidroponik ini menarik dan bermanfaat, selain itu kita juga bisa memberdayakan para karyawan dan pensiunan sebagai bekal mereka dalam pandemic covid-19 ini, dengan pemanfaatan teknologi budidaya hidroponik dapat bermanfaat di lingkungan Universitas Sangga Buana YPKP.
Beliau juga berharap dengan pengonsepan energi terbarukan dan otmatisasi hidroponik berbasis aplikasi dapat membantu merubah pola berfikir mereka untuk dapat menyesuaikan dengan kemajuan teknologi demi mendapatkan produktivitas dan efektivitas secar maksimal.
Senada dengan Rektor, penyelenggara Program Hidroponik sekalligus Direktur Aset Sarana dan Prasarana USB-YPKP, Ir. Yushar Kadir, MT mengatakan bahwa program hidpronik ini sudah menggunakan teknologi semi automatic.
“jadi disitu terdapat banyak sensor, jadi tanpa kita buka screen house kita bisa mengendalika aliran air dari luar menggunakan smartphone”
selain itu dirinya akan segera mengusulkan kepada pimpinan untuk membentuk manajemen khusus sebagai pengelola hidroponik USB-YPKP.
“untuk sementara kita masih melibatkan dari pihak Abas Farm yaitu Bapak Diki Hermansyah dan juga dari unsur Internal kita libatkan beberapa orang karyawan sebagai pengelola Hidroponik USB-YPKP”
Beliau juga berharap bahwa ini juga merupakan sebuah pembekalan bagi para dosen maupun karyawan menjelang pensiun.
“ini merupakan salah satu pembekalan untuk teman teman kita yang akan pensiun, harapan saya tentu saja program ini berjalan lancar dan dapat bermanfaat bagi seluruh civitas akademika USB-YPKP”
*Febi Kurniawan