Gowes Jumat Pagi Mahasiswa Teknik Indsutri USB

Table of Contents

Dalam rangka Dies Natalis Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HMTI) Universitas Sangga Buana (USB) YPKP yang ke-9, mereka menyelenggarakan kegiatan bersepeda santai atau gowes (Fun Bike) sebagai bentuk kecintaan terhadap kesehatan dan lingkungan, Jumat pagi (23/01).

Rombongan Fun Bike yang terdiri dari mahasiswa HMTI USB ini dimulai dari kampus USB YPKP menuju Gedung Sate, lalu kembali lagi ke kampus USB YPKP. Bersepeda santai tersebut langsung dipimpin oleh Rektor USB YPKP Asep Effendi, dan didampingi oleh Direktur Kemahasiswaan dan Alumni USB YPKP Roni Tabroni.

Dalam sambutan pembukaan Fun Bike, Rektor USB YPKP sangat mengapresiasi gerak bersepeda santai karena HMTI USB YPKP cukup peduli dengan lingkungan. “Mungkin nanti saat Dies Natalis USB YPKP akan mengagendakan kegiatan semacam ini, semua dosen, karyawan dan mahasiswa merayakannya dengan fun bike,” tutur Asep Effendi.

Roni Tabroni menilai, kegiatan Fun Bike tidak hanya sebagai gerak sehat saja, tapi ia juga mengajak kepada mahasiswa untuk menerapkan hidup “memungut sampah” agar kampus secara khusus dan Kota Bandung secara umum bersih dari sampah.

“Gerakan memungut sampah harus menjadi bagian dari karakter kita, kita membawa trash bag kecil ini tidak dilihat dari bendanya, tapi karakternya. Budayakan kemana-mana kita membawa trash bag,” tutur Roni Tabroni sembari menunjukan trash bag kecil untuk dibagikan kepada peserta Fun Bike.

Setelah tiba di kampus, acara ditutup dengan membagi-bagikan door prize kepada para peserta. Beberapa panitia dan peserta pun memperoleh hadiah door prize sesuai dengan nomor yang disebutkan.